Catat! Situs Web Ini Bisa Nonton TV Mancanegara

Bagikan

KORAN INDONESIA – Sebagian besar orang sudah tidak lagi menonton TV di rumah. Mereka akan memilih ponsel dibanding TV.

Segala aktivitas dapat dilakukan dengan menggunakan sebuah ponsel, salah satunya menonton.

Menonton TV di rumah adalah hal lumrah. Tetapi, pernahkah Sobat Koran menonton siaran TV, baik siaran lokal maupun mancanegara hanya melalui ponsel?

Situs web satu ini menyajikan semua siaran TV dari seluruh dunia. Nama situs webnya adalah TV Garden. Sobat Koran dapat mengaksesnya secara gratis di Google.

Berikut langkah-langkah untuk mengakses situs web TV Garden,

  1. Buka Google, masukkan kata kunci ‘TV Garden‘;
  1. Pilih situs berlogo TV berwarna hijau;
  1. Arahkan siaran TV dari negara mana yang ingin Anda tonton;
  1. Jika sudah memutuskan negara mana, jangan lupa Anda klik;
  1. Lalu akan muncul berbagai siaran TV, pilihlah salah satu;
  1. Dan, tada! Anda dapat menonton siaran dari mancanegara tanpa ribet hanya dengan ponsel genggam.

Bagaimana, mudah bukan? Anda tidak perlu masuk ataupun mendaftar dengan akun google.

Jangan lupa ingat waktu ketika menonton, ya! Selamat menonton!

 

Baca juga: Situs Web Ini Cocok Buat Kreator ‘Faceless’

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top