BOGOR, KORAN INDONESIA – Gerakan pangan murah (GPM) digelar Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Bogor kolaborasi dengan Kecamatan Dramaga di desa Neglasari pada Selasa,13/10/2025.
Warga Neglasari Bogor begitu bersemangat belanja kebutuhan pokok seperti beras, telor, minyak dan lain lain. Mereka berbondong – bondong mendatangi gerai GPM di RT 04 RW 02, karena harga komoditas yang ditawarkan di subsidi pemerintah, lebih murah dari harga di pasar atau warung.
Kepala desa Neglasari, Yayan Mulyana secara resmi membuka GPM. Dan ia menyebut bahwa gerakan pangan murah ini merupakan kerjasama Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Bogor dengan Pemerintah Kecamatan Dramaga.
“Program GPM ini sangat membantu masyarakat desa Neglasari secara khusus dan umumnya masyarakat Kecamatan Dramaga, karena harga kebutuhan pokok melalui giat ini di bawah harga pasar,” kata Yayan.
Pihaknya berharap program GPM ini bisa membantu meringankan masyarakat memenuhi kebutuhan hidup sehari – hari, karena harganya disubsidi pemerintah. Dan ia juga berharap program ini bisa dilaksanakan lebih sering, karena manfaatnya dapat dirasakan langsung masyarakat.
Ketua Panja GPM wilayah Dramaga, Yasin mengatakan bahwa di tengah harga kebutuhan pokok yang cukup tinggi, gerakan pangan murah ini dilakukan untuk membantu meringankan masyarakat memperoleh sembako murah.
“Program ini sangat efektif, harga – harga komoditas cukup terjangkau, dan insya Allah program ini durasi waktunya akan ditambah, tidak hanya sebulan sekali,” tegas Yaasin.
Sementara itu Amay Wijaya vendor penyedia sembako dalam GPM Neglasari menyebut bahwa stock barang yang disiapkan secara keseluruhan mencapai 7 ton.
“Kita siapkan semua komoditas itu sekitar 5 ton, beras medium dan premium sekitar 2,5 ton, telur ayam ras 1 ton, minyak, terigu, gula dan sayur mayur sekitar 1,5 ton,” katanya.
Harga sembako GPM
Beras Medium Rp 55.000/5 kg
Beras Premium Rp 60.000/5 kg
Telur Rp 26.000/kg
Gula Putih Rp 15.500/kg
Minyak goreng Rp 16.500
Paket sayuran Rp 10.000/cup
Ayam ras Rp 31.000/ekor
Ceker ayam Rp 15.000/ 500 gr
Nugget dari mulai Rp 11.000/bungkus
Tanggapan masyarakat
Hadirnya program GPM di desa Neglasari mendapat tanggapan dari masyarakat, Putri salah satu warga kecamatan Dramaga mengaku dirinya datang ke lokasi GPM berburu beras dan sembako murah.
“Kami datang ke sini, meskipun agak jauh tapi harganya murah ya kami kejar kesini. Kami beli beras 15 kg, telur, minyak, gula dan terigu, juga beli sayuran dan bumbu lumayan murah per cup hanya 10 rebu,” ujarnya.
Senada dengan Putri, ibu Susan warga Neglasari mengaku belanja di gerai GPM selain harganya murah juga barangnya berkualitas.
“Baik Putri maupun Susan keduanya berharap GPM ini bisa dilaksanakan lebih sering, karena di tengah harga kebutuhan pokok yang mahal, GPM ini sangat menolong warga, harganya murah,”tandasnya.***