6 Drama Korea yang Bertemakan Kehidupan Sekolah

Bagikan

JAKARTA, KORAN INDONESIA – Banyak penonton memberikan banyak perhatian terhadap Drama Korea bertema sekolah karena drakor-drakor tersebut mengangkat kisah tentang kehidupan yang relevan.

Contohnya seperti persahabatan, pendidikan, serta dinamika hubungan di lingkungan sekolah.

Tak hanya soal cinta dan persaingan akademik, drakor bertema sekolah dalam artikel ini lebih sering menyentuh isu sosial, pergaulan, hingga dunia yang penuh intrik.

1. Study Group (2025)

Drama Korea yang satu ini mengangkat tema kehidupan remaja dengan paduan aksi dan komedi.

Mengisahkan Yoon Ga-Min, seorang siswa di sekolah menengah kejuruan yang terkenal dengan banyaknya siswa bermasalah.

Meskipun terlihat seperti siswa teladan dengan penampilan rapi, kacamata, dan wajah polos, Ga-Min selalu berada di peringkat bawah dalam hal akademis.

Tetapi, Ga min kelebihan lain, kelebihan apa itu? Simak series lengkapnya di Viu.

Drama ini tidak hanya menampilkan kisah tentang persahabatan dan perjuangan akademik, tetapi juga menyoroti pentingnya tekad dan kerja keras.

Dengan karakter-karakter yang kuat dan penuh warna, Study Group menawarkan hiburan yang menggabungkan aksi seru dan pesan moral yang mendalam.

2. High School – The Return of the Gangster (2022)

Drama ini mengisahkan tentang seorang pria berusia 30 tahun, yang menjalani kehidupan keras di dunia gangster, tetapi tiba-tiba terlempar kembali ke masa mudanya sebagai siswa SMA.

Setelah mengalami kecelakaan yang membuatnya kembali ke masa lalu, ia berusaha untuk hidup dengan cara yang berbeda.

Dalam perjalanan tersebut, ia menghadapi masalah-masalah yang dihadapi remaja, seperti persahabatan, hubungan dengan guru, serta kehidupan sekolah yang penuh konflik.

“High School – The Return of the Gangster” membawa nuansa unik dengan campuran aksi, komedi, dan kehidupan remaja yang penuh tantangan.

3. Class of Lies (2019)

“Class of Lies” menyuguhkan kisah seorang pengacara yang menyamar sebagai guru untuk menyelidiki sebuah kasus pembunuhan di sebuah sekolah elit.

Sebagai tambahan, drama ini memperlihatkan sisi gelap kehidupan sekolah, di mana banyak siswa dan guru yang memiliki rahasia tersendiri.

Dengan tema misteri dan thriller, “Class of Lies” menggali isu-isu seperti penipuan, manipulasi, serta kedalaman karakter yang tidak selalu terlihat di permukaan.

Selain itu, drama ini memperlihatkan bagaimana siswa-siswa berjuang untuk bertahan hidup dalam lingkungan yang penuh tekanan.

Ditambah, mereka juga harus memikirkan bagaimana caranya untuk berurusan dengan pengaruh orang dewasa.

4. Sky Castle (2018)

“Sky Castle” adalah drama yang mengungkap dunia pendidikan tinggi di Korea Selatan, yang sering kali terkait dengan tekanan berat untuk masuk universitas bergengsi.

Cerita ini berfokus pada empat keluarga kaya yang tinggal di kawasan perumahan mewah yang disebut Sky Castle.

Mereka memiliki obsesi untuk memastikan anak-anak mereka masuk ke universitas terbaik.

“Sky Castle” mengeksplorasi berbagai masalah sosial, seperti ambisi orang tua, persaingan antar siswa, serta dampak dari sistem pendidikan yang terlalu berfokus pada hasil.

Drama ini mengkritik keras sistem pendidikan yang tidak adil dan menggambarkan betapa kejamnya dunia sekolah.

Khususnya bagi anak-anak yang berada di bawah tekanan konstan.

5. Bitch X Rich (2022)

“Bitch X Rich” menggambarkan kehidupan seorang gadis muda yang datang dari keluarga tidak kaya dan bersekolah di sekolah elit.

Namun, ia harus berjuang dengan berbagai masalah pribadi dan persaingan dengan teman-teman sekelasnya.

Drama ini menyentuh tema-tema tentang ambisi, intrik sosial, dan permainan kekuasaan.

Kekuasaan tersebut berada di kalangan siswa di sekolah menengah atas.

“Bitch X Rich” menggambarkan bagaimana status sosial dan kekayaan dapat memengaruhi dinamika kehidupan remaja, di mana banyak siswa berjuang untuk mendapatkan perhatian dan pengakuan.

6. School 2013 (2012)

“School 2013” adalah bagian dari seri drama “School” yang telah menjadi fenomena di Korea Selatan.

Drama ini berfokus pada kehidupan siswa-siswa SMA di sebuah sekolah yang penuh dengan masalah sosial dan pendidikan.

Berbeda dari drama lainnya, “School 2013” lebih menonjolkan realita kehidupan para siswa dengan tantangan yang mereka hadapi, mulai dari bullying, persahabatan, masalah keluarga, hingga masalah keuangan.

Drama ini juga menunjukkan perjuangan para guru dalam memberikan pendidikan yang adil dan melibatkan diri dengan kehidupan siswa mereka.

Dikenal dengan karakter-karakter yang relatable, “School 2013” menjadi salah satu drama yang menginspirasi banyak orang.

Dari drama ini, kita bisa melihat betapa pentingnya pendidikan yang manusiawi dan penuh kasih sayang.

Game-Game Jadul yang Menemani Masa Kecil di Tahun 2000-an

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top